Milad ke-10 PT BPRS Magetan Gelar Istighosah, Apresiasi UMKM, dan Bagikan Beasiswa

[aioseo_breadcrumbs]

IMG_7356

Menapaki usianya yang ke-10 Bank Syariah PT BPRS (Perseroda) Magetan terus berupaya menjadi lembaga keuangan yang menghasilkan produk jasa perbankan terbaik bagi nasabah dengan orientasi pengembangan UMKM Yang menuju kesejahteraan bagi masyarakat.

Sebagai bentuk apresiasi kepada para nasabah pada Milad ke 10 ini memberikan penghargaan uang pembinaan bagi UMKM dan beasiswa kepada anak berprestasi dan mengelar istiqhosah di Pendopo Surya Graha, Jumat (24/06/2022).

Bupati Magetan, Suprawoto memberikan ucapan selamat yang mana pada 14 Juni 2022 PT BPRS Perseroda Magetan genap berusia sepuluh tahun.

Dalam kurun waktu sepuluh tahun ini PT BPRS telah mewarnai beragam keadaan dan kejadian baik kondisi menyenangkan maupun kurang menyenangkan. Akan tetapi hendaknya semua moment tersebut bisa menjadi sebuah pelajaran untuk menjadi lebih matang dan peduli dalam meningkatkan pelayanan kepada masyarakat.

“Saya ucapkan terima kasih kepada PT BPRS yang telah berkontribusi bagi pertumbuhan ekonomi Kabupaten Magetan melalui program-program yang berbasis syariah. Di Milad yang ke-10 ini semoga PT BPRS Perseroda semakin profesional, inovatif, dan adaptif,” ungkap Bupati.

Sementara Direktur Utama (Dirut) PT BPRS (Perseroda) Magetan, Endah Kundarti menyampaikan di Milad ke-10 ini PT BPRS melaksanakan beberapa kegiatan di antaranya kegiatan rutin istiqhosah yang digelar setiap bulan, memberikan bantuan paket sembako di lingkungan kantor setempat, menyantuni para lansia dan anak yatim piyatu juga memberikan beasiswa untuk sekolah yang bermitra dengan BPRS Magetan.

“Selain itu juga memberikan apresiasi kepada mitra UMKM karena 80 persen nasabah PT BPRS adalah UMKM,” terang Endah Kundarti.

Dalam kesempatan ini Direktur BPRS menyampaikan banyak terima kasih kepada Bupati juga Wakil Bupati Magetan yang selalu memberikan support juga berterima kasih kepada mitra PT BPRS Magetan, serta pihak-pihak yang selalu memberikan support.

“Berharap agar PT BPRS Perseroda, ke depannya bisa semakin berkembang, lestari dan bisa melayani masyarakat Kabupaten Magetan,” tutupnya.

Posted in

Berita Lainnya

PT. BPRS MAGETAN (Perseroda) Kembali Raih Penghargaan Radar Madiun Awards 2024

Alhamdulillah PT. BPRS Magetan (Perseroda) mendapat penghargaan dengan kategori “Inovative Corporate 2024” Oleh Radar Madiun…

Read More »

Perbamida University Gelar Pelatihan Aplikatif Standart Informasi Minimum Website

Jombang – PT. BPRS Magetan (Perseroda) pada tanggal 22 Juni 2022 Mengikuti pelatihan Aplikatif Standart…

Read More »